• Follow IELTSpresso:

Kupas Tuntas StuNed Scholarship, Beasiswa S2 di Belanda

Bagikan Artikel:

Belanda adalah satu satu negara tujuan favorit orang Indonesia untuk melanjutkan studi S2 hingga S3. Di samping itu, ada banyak opsi beasiswa untuk belajar ke Belanda, di antaranya adalah Erasmus Mundus, Orange Tulip Scholarship (OTS), hingga StuNed. Di artikel ini, mari kita kupas tuntas beasiswa StuNed yang menyediakan benefit melimpah bagi mahasiswa Indonesia.   

StuNed (Studeren in Nederland) adalah program beasiswa kerjasama pemerintah Belanda dan Indonesia. Beasiswa ini bertujuan memperkuat sumber daya manusia dan juga mempererat hubungan bilateral antara Belanda dan Indonesia. FYI, setiap tahunnya, ada lebih dari 200 mahasiswa Indonesia yang menerima beasiswa ini, lho! 

Nah, salah satu program StuNed khusus jenjang S2 itu bernama Program Beasiswa Bersama LPDP-Belanda atau Beasiswa Prioritas Diktiristek-LPDP-OKP Program Magister. Program spesifik ini berfokus pada bidang pembangunan Indonesia, pengembangan keahlian utama di sektor pengetahuan Belanda, dan agenda kerja sama bilateral kedua negara.

Program Studi & Universitas yang Tersedia 

1. Erasmus University Rotterdam
MSc in Maritime Economics and Logistics (MEL)

2. IHE Delft Institute for Water Education
MSc Water and sustainable development

3. International Institute of Social Studies, Erasmus University Rotterdam
MA in Development Studies
Available in the following majors:
• Development Studies major in Agrarian, Food and Environmental Studies
• Development Studies major in Economics of Development
• Development Studies major in Governance and Development Policy
• Development Studies major in Social Policy for Development
• Development Studies major in Governance of Migration and Diversity

4. University of Groningen
MSc in Environmental and Infrastructure Planning
MA History of Architecture and Town Planning
MSc Sustainable Entrepreneurship
LLM Technology Law and Innovation
MA Arts, Cognition and Criticism

5. Institute for Housing and Urban Development Studies, Erasmus University Rotterdam (IHS)
MSc Urban Governance of Inclusive Sustainable Cities
Urban Housing & Land Justice: Equitable Access to Sustainable Land, Housing & Services
MSc Strategic Urban Planning & Policies -Managing Socio-Spatial Dynamics for Sustainable Cities
MSc Urban Digital Transformation and Innovation
MSc Urban Environment, Sustainability & Climate Change: Integrated Management of Land, Water and Air

6. Radboud University
Spatial Planning- Cities, Water and Climate Change

7. KIT Royal Tropical Institute
MSc in Public Health and Health Equity

8. Tilburg University
LLM Law and Technology
MSc Supply Chain Management

9. Rotterdam University of Applied Sciences
Master Shipping and Transport
Master in International Supply Chain Management
Master in Consultancy and Entrepreneurship

10. Utrecht University
MSc Spatial Planning
Public International Law; specialisation: Oceans, the Environment and Sustainability
MA Cultural History and Heritage

11. Maastricht University
MSc Global Supply Chain Management and Change
M. International Business (Supply Chain Management)
MSc Global Health

12. Breda University of Applied Sciences
MSc International Supply Chain Management

13. Vrije University
MSc Transport and Supply Chain Management
MSc Public Administration (Artificial Intelligence and Governance)
MA Heritage Studies
MA Global History

14. Leiden University
Advanced LL.M. (Law and Digital Technologies)
MSc Crisis and Security Management; specialisation in Cybersecurity Governance
MSc Crisis and Security Management; specialisation in Intelligence and National Security
MA Colonial and Global History, subtraject Heritage and Postcolonial Studies
MA Museum Studies

15. Reinwardt Academy
MA Applied Museum and Heritage Studies

Berikut ini detail beasiswa StuNed, mulai dari benefit, persyaratan, hingga cara mendaftar:

Benefit StuNed Scholarship

  • Tiket pesawat internasional ekonomi PP Jakarta-Amsterdam dan tambahan tiket pesawat domestik PP bagi awardee dari luar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi 
  • Tunjangan kedatangan di Belanda
  • Tunjangan hidup 
  • Pendanaan partisipasi dalam seminar internasional 
  • Publikasi jurnal internasional 
  • Dana darurat
  • Perpanjangan studi 
  • Tunjangan penelitian 

Persyaratan 

  • Warga Negara Indonesia, berdomisili di Indonesia, dan bersedia kembali ke Indonesia setelah lulus 
  • Lulusan S1/D4
  • IPK minimal: 3.0
  • TOEFL IBT ≥90 atau IELTS ≥6.5, berlaku selama 2 tahun sejak tanggal tes
  • Seorang mid-career professional, berusia maksimal 35 tahun per 31 Desember 2024 (persyaratan ini dapat berubah untuk pendaftaran tahun 2025)
  • Tidak memilih program studi paruh waktu, pra-magister, atau pembelajaran jarak jauh
  • Tidak sedang menempuh atau telah memperoleh gelar magister
  • Tidak bekerja pada organisasi bilateral atau multilateral, organisasi nonpemerintah yang aktif secara internasional dan berfokus pada representasi kepentingan sosial, seperti kerja sama pembangunan, perlindungan alam dan lingkungan, kesehatan, atau hak asasi manusia
  • Letter of Admission (LoA) unconditional (bagi kandidat yang lolos seleksi pertama oleh LPDP)

Cara Mendaftar

  1. Submit dokumen pendaftaran via sistem aplikasi daring E-Beasiswa LPDP paling lambat tanggal sekitar 12 Februari. Program beasiswa ini masuk ke dalam kategori ‘Beasiswa Prioritas’.
  2. Jika belum memiliki LoA unconditional, harus mulai mendaftar ke universitas untuk program studi pilihan pada bulan Januari atau Februari
  3. LPDP akan mengevaluasi pelamar berdasarkan kriteria kelayakan yang telah ditentukan sebelumnya. LPDP akan menominasikan kandidat yang berhasil untuk berpartisipasi dalam seleksi Nuffic.
  4. Pelamar terpilih akan dihubungi langsung dan diberikan tautan Delta (sistem aplikasi daring Nuffic). Periode pendaftaran di Delta: sekitar 1 – 8 April. Di Delta, pelamar terpilih harus menyerahkan:
  • identitas yang masih berlaku
  • reference letter
  • motivation letter
  • transkrip akademik dan sertifikat (IPK 3,0 atau lebih tinggi)
  • Sertifikat bahasa Inggris
  • LoA unconditional
  • Dokumen pendukung apa pun menunjukkan penghargaan, referensi, atau kegiatan ekstrakurikuler.

5. Pengumuman awardee keluar sekitar pertengahan Mei 

 

Nah itu dia detail lengkap StuNed Scholarship. Untuk info selanjutnya, kamu bisa mengunjungi website ini.

Butuh mentor yang bisa membimbing perjalanan mendapatkan beasiswa ke Belanda? Kamu bisa ikut program scholarship mentoring IELTSpresso berikut ini:

Scholarship Mentoring 

Sobat IELTSpresso yang ingin meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris, kamu bisa ikut IELTS Live Class bareng tutor-tutor IELTS yang sudah berpengalaman. Cek kelas persiapannya di sini:

IELTS Preparation Program
Jangan lupa pantau terus informasi terupdate seputar beasiswa, IELTS, dan study abroad di Blog IELTSpresso! Kamu juga bisa cus ke Instagram dan TikTok IELTSpresso!

Bagikan Artikel :
WeCreativez WhatsApp Support
Customer Support kami siap membantu kamu!
👋 Halo, Jangan ragu bertanya ya

Hubungi MinSo

EL SAMARA COWORKING SPACE, JL. WORA WARI NO.3. SRIWEDARI, LAWEYAN, KOTA SURAKARTA, JAWA TENGAH

Follow IELTSpresso

Bermitra Dengan Kami