Rekomendasi Website Belajar Bahasa Korea

Bagikan Artikel

Share on facebook
Share on twitter
Share on email
Share on whatsapp

Apabila Korea Selatan merupakan salah satu tujuan studi-mu, maka mempelajari Bahasa Korea merupakan salah satu skill yang harus dipersiapkan dari jauh-jauh hari. Belajar bahasa Korea dapat menjadi aset yang sangat berharga jika sobat berencana untuk melanjutkan kuliah di Korea Selatan.

Memiliki kemampuan Bahasa Korea dapat memudahkan komunikasi sehari-hari, terlebih lagi Korea Selatan bukanlah negara yang menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa utama-nya. Masih banyak sekali orang Korea yang tidak bisa Bahasa Inggris, terutama apabila sobat pergi ke daerah-daerah di luar ibukota Seoul.

Selain itu, memahami bahasa ini akan memudahkan kita untuk berkomunikasi dengan orang lokal, profesor, dan sesama mahasiswa, sehingga kamu dapat lebih nyaman berinteraksi dalam lingkungan akademik dan sosial. Tak hanya itu, mampu berbahasa Korea yang baik akan membuka pintu baru untuk memahami tentang budaya Korea, tradisi, dan masyarakat jauh lebih dalam.

Seiring berkembangnya teknologi dan internet, sekarang kita bisa mempelajari berbagai hal dari layar handphone atau laptop. Terutama bagi sobat yang punya kesibukan lebih dan mungkin tidak bisa mengikuti les atau kursus secara offline, kita sudah bisa meng-akses konten-konten edukasi melalui internet. Tak hanya itu, kita juga bisa belajar dengan gratis!

Di artikel kali ini, MinSo akan share 7 website belajar Bahasa Korea yang bisa kalian akses kapanpun dan dimanapun!

Apa saja website-nya? Yuk simak ulasannya!

 

1. Talk to Me in Korean (TTMIK):

Talk to Me in Korean atau yang sering disebut sebagai TTMIK merupakan platform edukasi yang menyediakan berbagai pelajaran bahasa Korea dalam format audio, video, dan teks. Mereka memiliki pelajaran dari level pemula/beginner/초급, level tengah/intermediate/중급, dan level mahir/advanced/고급. Selain pelajaran, mereka juga memiliki podcast, aplikasi, dan komunitas untuk berinteraksi dengan sesama pembelajar bahasa Korea.

Meskipun kita dapat mengakses materi TTMIK secara gratis di situs web mereka, tetapi mereka juga menawarkan konten premium berbayar. Oh iya, sobat IELTSpresso juga bisa membeli buku-buku yang sudah disusun berdasarkan tema dan levelnya, lho!Levels 1-5 Package (Textbooks + Workbooks) – Learn Korean with Talk To Me In Korean

Situs Web: Talk to Me in Korean

Youtube TTMIK

 

2. TOPIK Guide

Nah, buat sobat IELTSpresso yang tertarik untuk mengambil tes TOPIK (Test of Proficiency in Korean) wajib banget untuk kunjungi Topik Guide. Website ini adalah salah satu website terlengkap yang menyediakan soal-soal dan latihan untuk persiapan TOPIK. Selain itu banyak tips and trick, panduan studi dan kumpulan materi grammar dan vocabulary lho!

Mirip seperti TTMIK, TOPIK Guide juga menyediakan versi berbayar dengan materi tambahan dan panduan studi yang lebih mendalam.

Situs Web: TOPIK Guide

Youtube TOPIK Guide

 

3. Sejong Hakdang

Sejong Hakdang atau King Sejong Institute Foundation adalah lembaga pendidikan yang menyediakan sumber belajar Bahasa Korea resmi dari pemerintah Korea Selatan. Misi mereka adalah mempromosikan bahasa dan budaya Korea di seluruh dunia. Sejong Hakdang menyediakan berbagai sumber belajar bahasa Korea resmi, termasuk kursus bahasa online, buku teks, dan aplikasi pembelajaran. Mereka juga menjadi penyelenggara ujian Proficiency in Korean (TOPIK).

Situs Web: Sejong Hakdang

Youtube Sejong Hakdang

 

Gimana, tertarik untuk melanjutkan kuliah di Korea Selatan dan belajar Bahasa Korea?

Kalau sobat tertarik untuk daftar beasiswa ke Korea Selatan, kamu bisa join scholarship mentoring di sini:

Scholarship Mentoring

Kamu juga bisa proofreading dan terjemahin dokumen pendaftaran beasiswa di sini:

Essay Proofreading dan Translation

Jangan lupa pantau terus informasi terupdate seputar beasiswa, IELTS, dan study abroad di Blog IELTSpresso! Kamu juga bisa cus ke Instagram dan TikTok IELTSpresso! ✈️ 🎓

 

🌟 GOOD LUCK 🌟

Photo by ibmoon Kim on Unsplash

Artikel Terbaru Lainnya

WeCreativez WhatsApp Support
Customer Support kami siap membantu kamu!
👋 Halo, Jangan ragu bertanya ya